Menulis? Kenapa Tidak

Afif Alfiano

Afif Alfiano

Posted on Wednesday, March 25, 2020 (3 min read)

Menulis? Kenapa Tidak

Selamat malam teman-teman, Bagaimana kabarnya? Semoga selalu dalam keadaan sehat dan selalu diberi kemudahan. Tetap semangat ya walaupun dalam keadaan seperti ini. Semoga wabah corona virus ini segera berakhir dan kita bisa kembali normal seperti sediakala. Oke, langsung saja kembali ketopik awal dan mungkin tulisan ini akan sangat membosankan karena saya hanya ingin bercerita, haha 😂. Oiya mohon maaf ya kalau tulisan ini tidak sebagus tulisan yang sebelumnya pernah teman-teman baca. Tapi tidak apa apa, kalau harus menunggu yang bagus dan sempurna, nggak akan ada istilah tulisan pertama dan akhirnya kita nggak jadi berkarya.

Setuju ya? Oke, lanjut…

Nah, tujuan saya menulis story ini adalah karena <strong>saya kangen nulis lagi</strong>. Maksudnya? Jadi ceritanya begini, 2 tahun yang lalu ketika saya belum bekerja dan masih berjualan online, Saya sangat senang menulis disalah satu platform social media yaitu <strong>facebook</strong>. Tujuannya apa? selain menebarkan kebaikan saya juga ingin mengasah skill copywriting. Kalau teman-teman ingin mengecek tulisan saya yang ada copywritingnya bisa dicek disini <a href="https://www.facebook.com/alfiano.hermasyah" target="blank">afifalfiano</a> , sekalian promosi , hehe 😁

2 tahun yang lalu merupakan masa produktif menulis online, dimana dalam sehari bisa menulis sampai 5 kali. Walaupun nggak panjang-panjang tapi sudah cukup untuk melatih dan mengasah skill copywriting. Yap, memang harus seperti itu. Untuk bisa melatih suatu skill kita nggak bisa cuma baca teorinya saja, harus dibarengi dengan usaha dan kerja keras serta jangan lupa untuk berdoa.

Alhamdulillah, sekarang saya sudah bekerja disalah satu universitas di Yogyakarta yaitu UII tepatnya di BSI UII sebagai Developer. Sebenarnya awal masuk tidak langsung menjadi developer tapi ada di IT Support. Nah untuk bagian ini mungkin saya akan cerita dilain topik. 😅

Kembali ke topik awal, kenapa harus menulis? supaya bisa menebar kebaikan dan berbagi pengetahuan dengan orang lain. Saya jadi teringat pepatah kata,

“Satu Peluru Bisa Menembus Satu Kepala, Satu Kata Bisa Menembus Banyak Kepala”

Inti dari pepatah itu adalah kalau kita menulis sesuatu yang positif dan dibaca orang, bisa jadi tulisan itu membawa dampak positif bagi yang membaca. Sekarang begini, orang-orang disosial media banyak banget yang mengeluh, iri, dengki dan sejenisnya. Bukankah ketika tulisan negatif jika dibaca oleh seorang pembaca hanya akan membawa dampak negatif pula? Kenapa nggak mulai nulis sesuatu yang positif? Toh juga sama-sama nuliskan. Nah, sekarang terserah pilihan teman-teman 😊

Dengan menulis juga kita bisa menjadi lebih open minded dalam berpikir dan berpendapat. Oiya, tulisan pun bentuknya bisa bermacam-macam lho, ada yang sebuah cerita, pengalaman, tutorial, impian dan masih banyak lagi. Bayangin aja temen-temen nulis sebuah pengalman yang sangat heroik, eh tiba-tiba ada yang membaca dan komen <strong><em>“Makasih ya, tulisanmu bisa membangkitkan semangatku yang lagi down”</em></strong>. Gimana tuh? Pasti senengkan? dimana tulisan kita bisa bermanfaat untuk orang lain.

Maka dari itu jangan pelit-pelit untuk nulis, apapun tulisanmu yang penting bisa bermanfaat untuk orang lain dan berdampak positif maka tulis saja.

<em>“Besok ajalah nunggu siap”, “Enggak berani aku karena tulisanku jelek”, “Takut dikomen netizen yang maha benar”</em>, dan alasan-alasan yang hanya ngebuat kita males. Kalau ga pengen dikomen netizen mungkin solusi yang paling aman adalah nulis di localhost 😂

Oke, kapan kamu siap nulis kalau ngga sekarang? Nunggu bisa nulis yang bagus? Ngga akan bisa, malahan kamu nggak bakal jadi nulis. Percayalah, mungkin tulisan pertama kita akan sangat memalukan tapi tidak apa karena itu yang dinamakan proses, bukankah untuk memulai sesuatu terkadang kita butuh sebuah keberanian?

Akhir kata, Semoga tulisan ini bermanfaat untuk teman-teman dan saya juga bisa terus continue dalam menulis. <strong>Jadi kapan kamu mulai nulis?</strong>

🔥AA

© 2024 Afif Alfiano

Instagram GitHub